JUARA RADIANCE ENZYME SCRUB REVIEW

11/25/2016

اَلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَا تُهُ



Hola! I'm back with another beauty review. Kali ini aku pengen share review salah satu produk skin care dari brand favorit aku, JUARA. Nama produk yang akan aku review adalah JUARA Radiance Enzyme Scrub. Sebelum aku bahas produknya lebih lanjut, aku mau tanya dulu, kalian udah kenal produk Juara belum? Kalau belum aku bakalan dengan senang hati mengenalkan brand ini ke kalian. Untuk kalian yang sudah lelah menyiksa kulit, pengen memanjakan kulit dengan alami sekaligus menjaga lingkungan, aku percaya kalian bakal jatuh cinta dengan cerita di balik layar brand JUARA ini.

JUARA terinspirasi dari tradisi kecantikan kuno yang sudah turun temurun seperti jamu, air beras, dan lain-lain. Kemudian dengan teknologi pengembangan produk modern di New York, JUARA memadukan ritual kecantikan tradisional tersebut untuk menciptakan perawatan wajah dan tubuh yang efektif mengatasi masalah kulit sekaligus memberikan kemewahan alami. JUARA dilahirkan di Amerika oleh keempat foundernya, Meeta Murdaya (dari Indonesia), Yoshiko Roth, Jill Sung, dan Tami Chuang.

Brand ini sudah dikenal di dunia kecantikan Internasional karena kandungan alami dan eksotis di dalam produk-produknya. Kalian bakalan menemukan rempah-rempah dan ramuan khas Indonesia seperti kunyit, cengkeh, asam jawa, kemiri, cendana, dll di salam produk JUARA. Jadi, produk-produk JUARA ini terinspirasi dari Indonesia, dikembangkan dengan teknologi terkini di New York, teruji secara klinis, 100% vegetarian, cruelty free, no parabens, sulfates, phthalates, mineral oil, gluten, pewarna buatan, dan bahan kimia. What can I ask more from a beauty products?

WHAT IS JUARA RADIANCE ENZYME SCRUB

JUARA Radiance Enzyme Scrub

Baru-baru ini JUARA mengeluarkan produk baru untuk perawatan kulit wajah yaitu JUARA Radiance Enzyme Scrub. Fungsinya untuk mengelupas sel-sel kulit mati, mengecilkan pori-pori, melembutkan, menghaluskan, dan mencerahkan kulit wajah. Semua kebaikan untuk kulit tersebut didapatkan dari kombinasi ramuan berikut ini:

Jojoba and Bamboo Beads. Juara Radiance Enzyme Scrub ini tuh membersihkan, memperbaiki kulit, dan mengangkat sel kulit mati dengan lembut berkat kombinasi unik dari jojoba dan bambu beads. Beads (butiran) yang ada di dalam scrub ini terbuat dari bambu jadiaman untuk lingkungan karena tidak terbuat dari plastik.

Enzyme Apple. Melembutkan dan mencerahkan kulit secara alami.

Clove flower. Berfungsi untuk mencerahkan kulit karena dapat menghambat pembentukan melanin.

Cinnamon. Kulit manis berfungsi sebagai anti bakterial alami dan memberikan healing effect pada kulit.

Candlenut oil. Minyak kemiri kaya akan asam linoleat dan linolenik yang dapat menutrisi dan melembapkan kulit tanpa membuat kulit berminyak.

Turmeric. Ini dia salah satu kandungan eksotis yang sedang hits di dunia kecantikan. Yup, kunyit memang sudah terbukti berfungsi untuk mencerahkan, mengurangi radang, dan kaya antioksidan sehingga bisa melindungi kulit dari radikal bebas yang bisa merusak kulit.

Radiance complex. Merupakan kombinasi eksklusif yang dapat membuat kulit bercahaya, kencang, perlindungan antioksidan, serta terlihat lebih muda.

JUARA Radiance Enzyme Scrub ini cocok digunakan untuk semua jenis kulit bahkan kulit sensitif sekalipun. Aku sendiri kulitnya lagi ada beberapa jerawat tapi butiran scrubnya lembut dan tetap aman digunakan di kulit berjerawat.

KEMASAN, TEKSTUR, DAN AROMA.


Dari segi kemasan scrub ini dikemas di dalam tube dengan kombinasi warna coklat tua dan emas khas JUARA. Terlihat elegan dan mewah. Tutup kemasannya berdrat gitu jadi kita perlu memutar tutupnya dulu untuk membuka dan menutup kemasannya. Keuntungannya jenis tutup kemasan kayak gini tuh lebih higienis dan bikin isi tubenya nggak mudah tumpah jadi aman kalau disimpan atau dibawa bepergian. Waktu pertama dibuka juga terdapat lapisan aluminium foil di bagian dalam kemasan jadi kita tau kalau produknya masih aman untuk dipakai.



Tekstur scrub sebelum di blend dengan air.

Untuk teksturnya, JUARA Radiance Enzyme Scrub berwarna putih kayak apel yang dihaluskan. Sepintas butiran scrubnya juga nggak kelihatan karena warnanya juga putih. Ketika dicampurkan dengan sedikit air di tangan terlihat sedikit berbusa, scrubnya menjadi transparan, tapi butiran scrubnya jadi agak kelihatan.

Wanginya sendiri agak sulit dideskripsikan, kayak ada fresh-fresh wangi apel bercampur ramuan herbal. Waktu pertama pakai otak aku kayak mikir dulu karena reaksi aku waktu itu langsung mengernyitkan dahi. Mungkin karena wanginya asing buat aku. Tapi karena aku emang pecinta jamu dan udah minum air akar-akaran dari kecil, aku sih suka-suka aja sama aroma scrubnya.  Hehe.

CARA PAKAI:

Scrub ini bisa dipakai 1-2 kali seminggu. Karena kulit aku lagi berjerawat aku pakainya seminggu sekali aja. Cara pakainya juga mudah banget. Yang pasti kalian harus cuci tangan sampai bersih dulu dan dilanjutkan dengan mencuci muka. Aku sendiri cuci muka dengan produk dari JUARA juga yaitu JUARA Rice Facial Cleanser. Sehabis cuci muka baru deh scrubnya dituang seujung jari di telapak tangan, setelah itu pijat perlahan di kulit wajah. Untuk bagian kulit yang berjerawat aku usap super lembut cuma untuk meratakan scrubnya di seluruh wajah. Hindari area mata yah, Guys. Setelah dipijat, jangan langsung dibilas. Diamkan dulu scrubnya sekitar 1 - 3 menit biar kandungan enzimnya meresap dan lebih maksimal kerjanya di kulit. Dalam waktu 1-3 menit tersebut scrubnya bakal mengering dan kulit bakal terasa ketarik tapi ketariknya masih yang tetap bisa ngomong kok. Habis itu baru deh wajahnya dibilas dengan menggunakan air hangat.

Took a selfie sambil nungguin enzimnya meresap ke dalam kulit :p 

Butiran scrubnya mulai kelihatan jelas ketika scrubnya mengering.

Sehabis pakai scrub aku lanjut pakai toner JUARA Tamarind Tea Hydrating Toner buat mengembalikan ph kulit sehabis cuci muka dan dieksfoliasi. Habis itu aku lanjut pakai moisturizer dari JUARA juga, yaitu Sweet Black Tea and Rice Moisturizer.  

MY HUMBLE OPINION ABOUT IT

Sehabis pakai scrubnya yang aku rasain adalah bahagia. Yang pasti kulit terasa lebih lembut dan halus terutama di bagian hidung yang berasa banget bedanya. Aku jadi seneng pegang-pegang hidung karena berasa mulus banget. Udah gitu aku nggak merasa berdosa sama muka dan lingkungan karena produk yang aku pakai kandungannya baik untuk kulit aku dan nggak merusak lingkungan.

Things I like about JUARA Radiance Enzyme Scrub:

🌹 Terinspirasi oleh Indonesia.
🌹 100% vegetarian.
🌹 Cruelty free, nggak cuma JUARA-nya tapi supplier bahan baku JUARA juga.
🌹 Kandungannya alami.
🌹Kulit wajah terasa halus, lembut, terlihat cerah, dan nggak bikin kulit terasa kering setelah scrubbing.
🌹Biasanya kalau habis scrubbing kulit terasa panas tapi pakai scrub ini nggak. Butiran scrubnya lebih lembut dan terbuat dari bambu jadi nggak mencemari lingkungan.
🌹Habis scrubbing biasanya muncul jerawat lain di kulit aku, tapi so far pakai Radiance Enzyme Scrub ini aman-aman aja dan nggak ada muncul masalah baru di kulit.

Things that makes me sad:
🌵Untuk ukuran kemasan dengan isi 73ml, JUARA Radiance Enzyme Scrub ini harganya adalah Rp 535.000,- Yang artinya aku perlu menabung demi investasi masa depan kulit wajah yang lebih baik. Belum produk-produk JUARA lain yang aku pakai. Jadi aku nyicil buat beli produk-produk JUARA, belinya satu-satu. Belum sanggup sis kalau mesti beli sekaligus.

Kalau udah ketemu produk yang cocok di muka dan jiwa gini, aku berharap Rupiah menguat biar bisa lebih banyak invest produk JUARA yang lain. Haha. Well, sekian review aku kali ini. Semoga bisa membantu kalian yang lagi nyari produk perawatan kulit yang alami dan ramah lingkungan. Thank you juga JUARA Indonesia dan Clozette Indonesia atas kesempatannya untuk mereview JUARA Radiance Enzyme Scrub yang sudah lama aku idam-idamkan tapi belum beli karena masih nabung. Makanya aku bahagia banget waktu dikasih kesempatan mereview scrub dari JUARA ini. Alhamdulillah rezeki anak solehah.

Nanti kapan-kapan aku review produk JUARA lain yang aku pakai yah. See you on my next review ;)

Please kindly follow my blog if you like this post:
JUARA RADIANCE ENZYME SCRUB REVIEW


Follow your heart,
Salaam


Yulia Rahmawati

You Might Also Like

0 comment

hello...
thx for droppin' by at my blog
I would love to receive ur comment,,,
And I would really love if you wanna exchange link with me,,,

xoxo
YULIA RAHMAWATI
Get Up,Survive, Go Back To The Bed

Hi, thanks for visiting. Happy Reading ...

Hi, thanks for visiting. Happy Reading ...

LOVELY PEOPLE

Subscribe